Hampir semua orang pasti pernah merasakan yang namanya demam. Demam yang terjadi biasanya disebabkan karena perubahan cuaca ataupun karena tubuh terinfeksi oleh virus. Banyak faktor yang dapat menyebabkans seseorang terkena demam bahkan ada virus penyebab demam yang tergolong berbahaya yaitu Malaria. Malaria atau demam berdarah dapat menyebabkan kematian, untuk itu jika kita terkena demam sebaiknya lakukan penanganan secara tepat agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.
Demam memiliki berbagai jenis yagn berbeda dengan tingkat bahaya yang berbeda pula. Meskipun sekarang ini kasus meninggal dunia akibat demam terbilang jarang, namun mewaspadai menjadi hal penting yang harus diutamakan. Berikut ini ada beberapa jenis demam yang bisa anda ketahui dan anda waspadai diantaranya sebagai berikut :
Jenis Sakit Demam Yang Harus Diwaspadai
- Demam Viral
Demam viral adalah demam yang disebabkan karena infeksi virus. Jenis demam ini biasanya terjadi dalam jangka waktu yang cukup lama yaitu sekitar 8 – 9 hari setelah itu tubuh anda akan kembali sehat jika mendapatkan penanganan yang tepat. Demam ini akan disertai dengan infeksi yang terjadi pada tenggorokan.
- Demam Berdarah Dengue
Seperti yang telah kami sebutkan diatas bahwa demam berdarah merupakan jenis demam yang paling berbahaya. Demam berdarah disebabkan karena gigitan nyamuk dan gejalanya selain demam adalah penderita akan merasakan nyeri disekujur tubuhnya. DBD juga dapat memicu terjadinya pendarahan internal.
- Chicken Guinea
Chicken Guinea atau yang kita kenal dengan cikungunya merupakan demam yang disebabkan oleh gigitan nyamuk atau serangga. Demam ini memiliki gejala yang hampir sama dengan demam berdarah meskipun tingkat bahayanya masih dibawah DBD namun tetap harus mendapatkan pennganan yang cepat dan tepat.
- Meningitis
Meningitis merupakan penyakit radang otak yang dapat mempengaruhi jaringan sistem otak dan juga sistem saraf. Meningitis tergolong penyakit berbahaya karena dapat membuat orang mengalami sakit kepala yang luar biasa disertai dengan kejang-kejang.
- Tifus
Orang yang menderita tifus biasanya akan merasa demam dan demam yang satu ini disebabkan karena perut atau sistem pencernaan. Tifus akan menyebabkan seseorang demam tinggi ditambah dengan sakit kepala dan juga diare yang cukup parah.
- Infeksi Saluran Kemih
Salah satu jenis demam yang jarang diketahui adalah demam yang disebabkan karena terjadinya infeksi pada saluran kemih. Demam seperti ini seringkali muncul bersama dengan rasa nyeri pada bagian bawah perut dan perasaan terbakar ketika anda buang air kecil.
- HIV
Bagi penderita HIV ada beberapa gejala yang akan dirasakan dan salah satunya adalah demam. Demam ringan yang dialami secara terus menerus tanpa diketahui apa penyebabnya bisa menjadi pertanda bahwa seseorang terkena virus HIV. HIV merupakan penyakit berbahaya yang hingga saat ini belum diketemukan obat penawarnya, Untuk itu kita perlu berhati-hati dengan jenis demam yang satu ini.
Demikian tadi adalah 7 jenis sakit demam yang mesti anda waspadai, jangan anggap remeh penyakit demam dan juga semua penyakit. Jika sudah merasa sakit, lebih baik segera pergi dan periksa ke klinik atau dokter terdekat. Semoga bermanfaat.